Danramil Sumurpanggang Hadiri Rapat Rekapitulasi Daftar Pemilih Sementara Hasil Perubahan Pilkada Serentak Tahun 2024

 


Tegal - Danramil 03/Sumurpanggang, Kodim 0712/Tegal Kapten Inf Taryoto hadiri rapat Rekapitulasi Daftar Pemilih Sementara Hasil Perubahan (DPSHP) Pilkada Serentak Tahun 2024, bertempat di Aula Kecamatan Margadana Kota Tegal. Selasa (10/9/2024)

Kegiatan ini dihadiri oleh Camat Margadana Ari Budi Wibowo, Danramil 03/Sumurpanggang Kapten Inf Taryoto, Kapolsek sumurpanggang, Ketua PPK Margadana beserta jajarannya, Panwas Kecamatan Margadana beserta jajarannya, Komisioner KPU, Ketua PPS Se-Kecamatan Margadana dan Perwakilan dari Partai.

Kapten Inf Taryoto mengatakan, Kehadiran Kami Koramil 03/Sumurpanggang bertujuan untuk memastikan kelancaran dan keamanan proses rekapitulasi data pemilih. Kehadiran kami juga menunjukkan dukungan TNI dalam menjaga transparansi dan akurasi data pemilih, serta memastikan bahwa seluruh tahapan pemilihan berjalan sesuai dengan aturan yang berlaku." ujarnya Danramil.

Kegiatan rapat pleno terbuka ini merupakan bagian dari persiapan menyelenggarakan Pilkada Serentak 2024 yang akan datang, dengan tujuan untuk memastikan bahwa semua persyaratan administratif terpenuhi dengan baik demi terlaksananya pemilihan yang adil dan demokratis." pungkasnya.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Danramil Lebaksiu Hadiri Pelantikan Perangkat Desa Lebaksiu Kidul

Peduli Lingkungan, Kodim 0712 Tegal Ikut Andil Dalam Gerakan Penghijauan Di Lereng Gunung Slamet

Satu Tiang Jembatan Gantung Di Dukuh Karangsari Sudah Berdiri