Sertu Alfan Lakukan Pendampingan Petugas Kesehatan Dalam Evakuasi ODGJ

 


Tegal - Babinsa Koramil 16/Margasari, Kodim 0712/Tegal Sertu Alfan melakukan pendampingan evakuasi pasien orang dengan gangguan jiwa (ODGJ), berlokasi di RT 01 RW 05 Dukuh Karangasem, Desa Margasari Kec. Margasari Kab. Tegal. Kamis (7/11/2024)

Sertu Alfan bersama petugas Rumah Sakit Suradadi dan Ketua RT serta dibantu warga setempat melakukan evakuasi Pasien Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) dengan inisial S warga Dukuh Karangasem Desa Margasari untuk dibawa ke Rumah Sakit Suradadi untuk mendapatkan perawatan Kesehatan.

Sertu Alfan mengatakan evakuasi tersebut dilakukan semata-mata demi amannya tindakan pelayanan kesehatan jiwa karena dikawatirkan Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) dapat mengganggu warga sekitar.

Selain itu juga agar pasien Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) mendapatkan perawatan sehingga bisa segera sembuh dan kembali bermasyarakat," ungkapnya.

 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Danramil Lebaksiu Hadiri Pelantikan Perangkat Desa Lebaksiu Kidul

Peduli Lingkungan, Kodim 0712 Tegal Ikut Andil Dalam Gerakan Penghijauan Di Lereng Gunung Slamet

Satu Tiang Jembatan Gantung Di Dukuh Karangsari Sudah Berdiri